Inter adalah juara bertahan. Di final musim lalu, Inter mengalahkan Juventus 4-2. Musim ini, perjuangan Inter untuk mempertahankan gelar akan dimulai dengan laga melawan salah satu wakil Serie B yang kerap merepotkan mereka di masa silam, Parma.
Pemenang dari partai akan menghadapi salah satu dari Atalanta atau Spezia di babak perempat final.
Parma saat ini masih diperkuat kiper veteran Gianluigi Buffon. Di klasemen sementara Serie B musim ini, Buffon dan rekan-rekannya sekarang menempati peringkat enam dengan 27 poin dari 19 pertandingan.
Di Coppa Italia musim ini, Parma turun sejak babak 64 besar. Parma menang 2-0 atas tim Serie A, Salernitana. Gol-golnya dicetak oleh Drissa Camara dan Valentin Mihaila. Setelah itu, tim asuhan Fabio Pecchia tersebut mengalahkan Bari 1-0 melalui gol tunggal Adrian Benedyczak di babak 32 besar.
Sementara itu, Inter baru saja mengalami sedikit antiklimaks di Serie A. Setelah memberi Napoli kekalahan pertamanya, Inter hanya mampu bermain imbang 2-2 di kandang Monza. Gol-gol Matteo Darmian dan Lautaro Martinez tak cukup untuk membawa Inter meraih kemenangan.
Inter terakhir kali bertemu dengan Parma di Serie A musim 2020/2021. Waktu itu, Nerazzurri ditahan 2-2 di kandang, tetapi mampu menang 2-1 di markas I Gialloblu.
Head To Head
5 Pertandingan Terakhir Inter Milan vs Parma
05-03-2021 Parma 1-2 Inter (Serie A)
01-11-2020 Inter 2-2 Parma (Serie A)
29-06-2020 Parma 1-2 Inter (Serie A)
26-10-2019 Inter 2-2 Parma (Serie A)
10-02-2019 Parma 0-1 Inter (Serie A)
5 Pertandingan Terakhir Inter Milan
07-11-22 Juventus 2-0 Inter (Serie A)
10-11-22 Inter 6-1 Bologna (Serie A)
13-11-22 Atalanta 2-3 Inter (Serie A)
05-01-23 Inter 1-0 Napoli (Serie A)
08-01-23 Monza 2-2 Inter (Serie A)
5 Pertandingan Terakhir Parma
04-12-22 Cagliari 1-1 Parma (Serie B)
08-12-22 Parma 0-1 Benevento (Serie B)
13-12-22 Brescia 0-2 Parma (Serie B)
18-12-22 Parma 0-1 SPAL (Serie B)
26-12-22 Venezia 2-2 Parma (Serie B)
Prediksi Susunan Pemain
Inter Milan (3-5-2) : Handanovic; D'Ambrosio, Acerbi, Skriniar; Bellanova, Barella, Asllani, Gagliardini, Gosens; Dzeko, Correa.
Pelatih : Simone Inzaghi.
Info Skuad : Brozovic (cedera), Dalbert (cedera).
Parma (4-3-3) : Chichizola; Del Prato, Osorio, Valenti, Oosterwolde; Juric, Bernabe, Sohm; Tutino, Vazquez, Man.
Pelatih : Fabio Pecchia.
Info Skuad : Buffon (cedera), Cobbaut (meragukan), Charpentier (meragukan), Ansaldi (meragukan), Mihaila (meragukan).
0 Komentar